Melakukan kegiatan install operating sistem sering dilakukan pengguna komputer terlebih yang memiliki masalah pada komputernya. install ulang komputer tidak selamanya menguntungkan jika sering melakukan install ulang berakibat fatal terhadap Harddisk dan komponen lainnya.
Seharusnya anda harus memperhatikan kapan terakhir install windows , ketika waktunya sudah lama barulah kamu install ulang nah masalahnya bagaimana kita mengetahui Kapan Windows terakhir diinstall tenang
Ncom14 akan membahas hal tersebut.
Mengetahui Kapan terakhir diinstall windows sangat berguna juga apabila terjadi masalah pada saat ingin service komputer selain itu dapat berguna bagi wawasan anda silahkan di lihat langkahnya.
Pertama kita harus Membuka Menu Run dengan menekan tombol Windows + R kemudian ketikkan “cmd” atau bisa dengan cara berbeda dengan klik start > all program > Accessories > command prompt.
Selanjutnya masukkan perintah:
systeminfo | find /i "install date"
kemudian tekan enter , tunggu proses pengecekkan data windows beberapa detik hingga muncul data kapan terakhir windows anda diinstall seperti dibawah ini :
maka muncul tulisan Original install date : 12/23/2016, 1:51:22 PM
data tersebut adalah kapan terakhir komputer saya di install windows. mengetahui kapan terakhir install windows juga berguna bagi anda jika komputer sedang diperbaiki dan memakan waktu yang lama dengan alasan install ulang padahal tidak , nah anda haruslah mengecek kapan install windows terkahir agar mengetahui kebenarannya terkadang teknisi sering ngibulin orang untuk mendapatkan uang lebih semoga berguna bagi anda.
SEMOGA BERMANFAAT,